Senin, 13 Februari 2012

Temukan Solusi Untuk Rambut Tidak Sehat




Temukan Solusi untuk Rambut Tidak Sehat
Rambut tidak sehat membikin banyak wanita bad mood sepanjang hari? Jawabannya, iya. Menurut Dr. Marianne LaFrance, profesor Psychology and of Women’s and Gender Studies di Yale University, kondisi rambut yang tidak sehat membuat wanita cenderung menjadi tidak percaya diri, pemalu, canggung, dan gugup ketika rambut mereka sedang dalam keadaan yang tidak baik. Kita termasuk ”korban” rambut tidak sehat mana? Mari temukan jenisnya plus solusinya!
Akar Rambut Berminyak, Ujung Rambut Kering
Penyebab : Jarang menyisir rambut.
Sebelum ditemukan cara-cara praktis merawat rambut, nenek moyang kita merawat rambut mereka dengan cara menyisirnya sebelum tidur. Eva Scrivo, pakar rambut dari New York, mengatakan menyikat rambut selama lima sampai sepuluh menit sebelum tidur, cukup untuk mencegah kerusakan dan menjadikan rambut bersinar sehat. Menyisir berfungsi membuat minyak bergerak dari akar menuju ujung-ujung rambut. menjaga kelembapannya, melindungi, dan mengurangi kekusutan pada rambut yang dapat menyebabkan patah dan rontok.
Kontur Rambut Bergaris-Garis, Keriting, dan Susah Diatur
Penyebab : terlalu sering kena sinar matahari.
Tak seperti epidermis yang mengalami pembaharuan terus menerus, rambut tidak bisa spontan memperbaiki jaringannya yang rusak akibat sinar ultraviolet (UV). Paparan sinar UV yang terlalu banyak akhirnya merusak keratin rambut dan menyebabkan oksidasi melanin atau perubahan warna. John Masters, pemilik salon John Masters Organics, New York City, menyarankan para wanita untuk mengenakan topi atau memberikan serum nutrisi rambut dengan beeswax, minyak alami, dan vitamin, sebagai pelindung rambut dari sinar matahari.

Rambut Tampak Lemas dan Kusam
Penyebab : kekurangan gizi
. Master menjelaskan, walaupun rambut tidak memiliki sel-sel hidup, bukan berarti kita tidak perlu memberikan nutrisi padanya. Berikan nutrisi pada akar rambut. Produk yang mengandung herbal organik dan minyak esensial akan merangsang sirkulasi di kulit kepala dan menyeimbangkan produksi minyak. Ini membuat rambut lebih berkilau, bervolume, dan jadi mudah diatur. Patrick Ales, pendiri Botanically Based French Hair-Care Line Phyto, mengatakan, perubahan-perubahan metabolisme pada tubuh juga memengaruhi kondisi rambut kita. Ketika lelah, rambut akan tampak kusam. Sebaliknya, ketika sehat rambut akan tampak berkilau. Makanan dengan gizi seimbang akan mendukung kesehatan rambut. Maksimalkan kemilaunya dengan mengonsumsi vitamin antioksidan A, C, dan E, yang berfungsi melindungi rambut dari polusi, kualitas air yang buruk, dan paparan sinar UV yang berlebihan.
Rambut Rontok
Penyebab : konsumsi obat-obatan.
Mengkonsumsi obat-obatan, seperti Coumadin (warfarin), Lopid (gemfibrozil), antidepresan, obat-obatan untuk pencernaan, secara terus menerus ternyata dapat menyebabkan kerontokan. Penyebab lainnya adalah arthritis, melahirkan, dan tekanan darah tinggi. Biasanya, rambut akan tumbuh kembali ketika konsumsi obat-obatan dihentikan. Namun, beberapa obat menyebabkan kerontokan permanen.