Minggu, 20 November 2011

Rambut Sehat Meski Berkerudung

images-62
Merawat rambut memang tidak mudah, apalagi bagi Anda yang setiap hari mengenakan kerudung. Terkadang diperlukan perawatan ekstra agar rambut dan kulit kepala tetap terjaga kesehatannya. Ada beberapa langkah yang bisa Anda lakukan agar rambut Anda tetap sehat meski berkerudung. Simak yang berikut ini.

Keramas. Iklim tropis memang sering membuat Anda berkeringat dan keringat itu akan terus menempel karena rambut dalam keadaan tertutup sehingga bisa menimbulkan masalah yaitu ketombe. Jika anda setiap hari mengenakan kerudung sebaiknya keramaslah setiap hari agar rambut anda tetap terjaga kebersihannya. Gunakan shampo yang lembut agar tidak membuat rambut Anda menjadi kering. Bila Anda ingin mengenakan kondisioner sebenarnya tidak harus menggunakannya setiap kali Anda keramas. Hal itu akan menyebabkan rambut Anda menjadi lepek, lemas dan berminyak karena setiap hari rambut dalam keadaan berkeringat dan tertutup.
Keringkan rambut. Hal ini sangat penting karena jika rambut Anda masih setengah kering maka akan menyebabkan rambut Anda tercium bau tidak sedap. Jadi sebaiknya jangan biarkan rambut Anda basah karena keringat tertutup terus menerus. Keringkan segera dengan cara diangin-anginkan maupun dengan menggunakan pengering rambut.
Pemijatan. Pemijatan rambut sesekali tidak ada salahnya dilakukan karena sangat bermanfaat untuk melancarkan peredaran darah di kulit kepala. Cobalah untuk menggunakan tonik rambut saat melakukan pemijatan sehingga Anda mendapatkan dua manfaat sekaligus, yaitu melancarkan peredaran darah di kulit kepala dan memberikan nutrisi pada akar rambut untuk menyehatkan serta merangsang pertumbuhannya.
Akan lebih baik jika Anda menggunakan kerudung dari bahan alami yang tipis dan berpori-pori seperti katun, agar tetap terjaga sirkulasi udara serta menyerap keringat. Kenakan ciput agar kerudung yang Anda kenakan tidak langsung menempel pada dahi yang akan mengakibatkan timbulnya jerawat di seputar kening Anda. Bila rambut Anda memiliki poni, sebaiknya sisirlah ke belakang dan jepit sebelum mengenakan kerudung yang rapat agar tidak menimbulkan jerawat pada seputar dahi Anda. Semoga berhasil.