Selasa, 31 Mei 2011

Trik Jitu Agar Si Kecil Cepat Terlelap

Ketahui cara sederhana untuk membuat si kecil mudah terlelap.

Bayi Tidur (doc. Corbis)

Pengalaman memiliki bayi adalah hal yang sangat menyenangkan sekaligus melelahkan. Bagaimana tidak, ketika orang lain sudah terlelap, Anda masih harus menenangkan bayi yang terbangun setiap jam.


Malam-malam pun selalu dipenuhi dengan tangisan bayi. Lalu, apa yang harus Anda lakukan untuk membuatnya tertidur pulas? Ikuti saja tiga trik berikut yang dilansir dari laman Shine.

1. Jadikan rutinitas
Bayi yang tidur di waktu yang sama setiap malam cenderung tidak memiliki masalah sulit tidur dan mudah lelap. Jika bayi Anda mengalami sulit tidur, cobalah memandikannya dengan air hangat dan berikan pijatan dengan pelembab sebelum waktu tidur. Jika si kecil terbiasa tidur di waktu yang sama, ia akan akan terlelap sebelum Anda menidurkannya.

Anda juga dapat menggunakan ayunan atau kain gendongan bayi, sambil melakukan aktivitas lain di rumah. Atau, tidurkan si kecil di sebelah Anda sambil berikan sentuhan lembut pada kulitnya. Cara ini membuatnya lebih tenang sehingga ia akan lebih cepat tertidur.

2. Berikan cemilan malam
Memberinya susu atau cemilan berbentuk cair hingga si kecil terlelap juga bisa jadi cara ampuh untuk membuatnya cepat tertidur. Namun, jangan pernah meninggalkannya tertidur dengan botol di mulutnya. Karena, akan menyebabkan kerusakan pada gigi dan telinga.

3. Ciptakan rasa nyaman
Coba juga untuk menaruh bayi dekat dengan tempat tidur, sehingga Anda dapat terus mengawasi. Pastikan suhu kamar tidak terlalu panas atau pun dingin.

Intinya adalah, bayi Anda harus selalu merasa nyaman. Dengan rasa nyaman, ia akan cepat tertidur lelap.