Rabu, 25 Juli 2012

Pijatan Untuk Rambut Berkilau


Foto By GayaRambut

Mencuci rambut tidak hanya masalah membasahi rambut, memberi shampoo, pijat sebentar lalu selesai. Ritual keramas yang Anda lakukan bisa dijadikan sarana untuk memijat kulit kepala Anda. Pijat kulit kepala ini, selain melancarkan peredaran darah dan membuat tubuh lebih rileks, bisa membuat rambut Anda semakin bersinar.
Rambut yang sehat dimulai dari kulit kepala yang sehat. Proses memijat kulit kepala tidak hanya bisa dilakukan di salon kecantikan, Anda bisa melakukan sendiri pijat pada saat keramas. Jika sampai sekarang Anda masih bingung bagaimana memijat kulit kepala yang benar, maka penata rambut Ben Skervin yang sering menangani VOGUE, Haper’s Bazaar, Glamour, dan Elle membagi rahasianya untuk pembaca WomanKapanlagi.
Pemijatan kulit kepala ini lebih efektif dilakukan setelah Anda keramas dibandingkan pada saat kondisi rambut Anda sedang kering. Hal ini disebabkan karena aliran darah lebih lancar setelah Anda keramas dan sedikit menepuk-nepuk rambut Anda dengan handuk. Tidak sabar untuk membuat rambut bersinar dengan pijatan dari pakar penata rambut dunia? Ini dia tipsnya:

Langkah 1
Cuci rambut Anda, setelah itu gunakan bantalan pada ujung jari Anda memijat kulit kepala. Buka kedua telapak tangan Anda, letakkan jempol Anda di belakang telinga, dan sentuh puncak kepala Anda dengan jari-jari lainnya.
 Langkah 2
Tanpa mengubah posisi jari tangan Anda, tekan perlahan kulit kepala Anda dan mulailah memijat area puncak kepala dengan gerakan memutar. Lakukan dengan perlahan, tarik napas, lalu keluarkan. Buat tubuh Anda rileks ketika melakukan pemijatan ini.
Langkah 3
Sekarang, letakkan telunjuk, jari tengah dan jari manis di belakang kepala. Lakukan gerakan memutar yang sama dari puncak kepala hingga turun mendekati tengkuk. Lakukan dua hingga tiga kali, tetaplah pada posisi rileks dan atur napas Anda.
Langkah 4
Lakukan sentuhan dengan ujung jari Anda pada seluruh area kulit rambut seperti pada saat hujan jatuh di atas kepala Anda. Ketuk ringan seluruh area kulit kepala untuk melancarkan aliran darah, sehingga kulit kepala dapat menyerap oksigen dan membantu mempercepat proses regenerasi sel-sel yang baru.
Langkah 5
Yang terakhir. Pada sepanjang garis rambut Anda, pijat dengan ujung jari dari ujung garis rambut atas hingga batas bawah rambut di dekat tengkuk. Lakukan selama 30 menit.
Proses pemijatan rambut telah selesai. Tubuh Anda lebih rileks, rambut dan kulit kepala Anda semakin sehat. Lakukan kegiatan ini minimal seminggu sekali.