Minggu, 23 September 2012

Trik Jitu Tangkal Gigitan Nyamuk

Coba cara alami lain untuk menghindari gigitan nyamuk di rumah. Di tengah cuaca panas dan hujan yang masih enggan turun, populasi nyamuk agaknya sulit terbendung. Membuat suasana santai di rumah menjadi tak nyaman, dan meningkatkan ancaman penyakit akibat gigitan nyamuk. Bagi Anda yang memiliki taman atau kebun sekecil apapun di rumah harus waspada untuk selalu merawat dan memangkas tumbuhan secara rutin. Tumbuhan yang kelewat lebat dapat menjadi sarang nyamuk. Begitu pula dengan pot-pot tanaman atau vas bunga yang Anda letakkan di dalam rumah. Semua itu dapat menjadi media atau tempat berkembang biak sekaligus persembunyian nyamuk. Perhatikan hal-hal tadi, terutama saat cuaca panas yang memungkinkan telur-telur nyamuk menetas dan berkembang biak lebih cepat dari biasanya. Kurang dari seminggu. Anda memang dapat melakukan cara-cara praktis seperti menyemprotkan cairan kimia pembunuh nyamuk, memakai produk obat nyamuk bakar atau elektrik, memakai lotion antinyamuk, dan membeli raket nyamuk. Namun, tak ada salahnya mencoba cara alami lain untuk menghindari gigitan nyamuk, seperti dikutip style.com. - Jangan gunakan wewangian yang berlebihan. Menggunakan pewangi yang berlebihan akan menarik perhatian nyamuk karena mereka menyukai aroma- aroma kuat, seperti parfum, dan cologne. Sampo, kondisioner atau pengharum pakaian pun dapat menjadi magnet bagi nyamuk. Selain wewangian, aroma makanan atau minuman yang enak dan manis akan membuat nyamuk datang. Karenanya, selalu tutupi makanan dan minuman. Jangan lupa juga untuk mengurangi pemakaian produk- produk pengharum. - Pakai pakaian berwarna putih Walau belum dibuktika secara pasti, pakaian berwarna putih konon dipercaya dapat menghindarkan Anda dari gigitan nyamuk. Nyamuk cenderung akan hinggap di barang atau tempat-tempat yang memiliki warna- warna gelap. - Bawang putih Bawang putih sering digunakan sebagai penolak nyamuk sejak jaman dahulu oleh orang-orang yang hidup di daerah hutan, atau perkebunan. Hal ini tampaknya patut Anda coba. Bukan berarti Anda harus mengkonsumsi bawang putih utuh tapi gunakan bawang putih saat memasak karena aromanya akan membuat nyamuk pergi. - Chives Chives adalah spesies terkecil dari tumbuhan bawang yang biasa dikonsumsi manusia. Bawang jenis ini biasa dikonsumsi oleh orang-orang Eropa, Asia dan Amerika Utara. Sama seperti bawang putih, nyamuk tidak menyukai chives. Letakkan chives di sudut-sudut strategis di rumah. Walau tidak sepenuhnya benar- benar mengusir nyamuk, namun cara ini patut Anda coba.