Rabu, 25 Juli 2012

9 Cara Alami Putihkan Gigi



Siapa yang tidak bangga bila bisa memiliki deretan gigi putih bersih dan bebas noda? Penampilan macam ini adalah impian semua orang, baik pria maupun wanita. Oleh sebab itu, tak sedikit orang berduit yang rela merogoh koceknya demi melakukan pemutihan gigi di klinik-klinik. Padahal sebenarnya kita bisa lho memutihkan gigi sendiri dengan cara yang mudah, alami, dan lebih murah pula. Ingin tahu bagaimana caranya? Yuk kita simak 10 cara di bawah ini.

Resep alami
Campurkan 1/2 sdt baking soda dengan 1/2 sdt garam meja untuk membuat bubuk pembersih gigi. Tambahkan setetes minyak peppermint ke dalam campuran sebagai penyegar nafas. Basahi sikat gigi, kemudian celupkan sikat ke dalam campuran dan sikat gigi Anda. Partikel dalam baking soda akan membersihkan permukaan gigi, sementara reaksi kimia dengan air akan membantu mengurangi noda. Tapi, untuk menghindari kerusakan email gigi, jangan gunakan resep ini lebih dari seminggu ya.

Snack pelindung gigi
Pilihlah snack yang bisa membantu merangsang produksi air liur, seperti apel, pear, strawberry, seledri, dan wortel. Semakin banyak air liur yang dihasilkan, maka semakin banyak pula ‘air’ yang bisa diberdayakan untuk mengusir bakteri dari dalam mulut. Bakteri berkurang, gigi pun lebih putih.

Mineral ajaib
Menurut Dorie Byers, pengarang NATURAL BEAUTY BASICSkaolin clay bisa dipakai sebagai agen pemutih gigi alami. Untuk tambahan penyegar nafas, teteskan minyak esensial peppermint atau cengkeh ke dalam mineral tersebut. Basahi sikat dan celupkan ke dalam campuran, lalu sikatkan ke gigi. Jangan gunakan formula ini lebih dari seminggu agar email gigi tidak rusak.

Kekuatan air
Kumur selama 30 detik selesai makan bisa mencegah makanan yang baru dikonsumsi agar tidak sampai melekat dan menodai gigi.

Manfaat lain dari krim
Menambahkan krim dalam minuman kopi atau teh ternyata tidak hanya membuat rasanya lebih enak, namun keberadaannya juga mampu mencegah noda minuman menempel pada permukaan gigi.

Odol pemutih alami
Gunakan odol yang menggunakan bahan pemutih alami, misalnya penghilang noda dari bahan sodium fluoride atau silica. Bahan soda bikarbonat juga bisa mencerahkan warna gigi. Carilah odol yang memiliki kandungan bahan-bahan tersebut.

Jasa sayuran
Ingin gigi putih? Rajin-rajinlah mengonsumsi sayuran hijau seperti bayam, brokoli, dan kale (sejenis kangkung atau bayam). Sayuran hijau tersebut mengandung mineral yang dapat memproduksi selaput yang bisa menutupi dan melindungi permukaan gigi dari noda.

Lewati yang satu ini
Soda biasanya kaya akan kandungan asam seperti fosfor, sitrat, malic, dan tartar. Semua zat tersebut bisa merusak permukaan email gigi. Jika Anda ingin minum, lebih baik gunakan sedotan. Sedotan membantu mencegah asam menempel pada gigi.

Trik lipstik
Untuk penampilan gigi lebih putih, gunakan lipstik dengan warna dasar biru. Warna ini bisa memantulkan bayangan yang membuat gigi tampak lebih bersinar.
Dengan 10 cara di atas, kini tak perlu biaya mahal lagi untuk memutihkan gigi. Selamat mencoba!

Yang Boleh Dan Tidak Boleh Dilakukan Saat Keramas


Yang Harus Dan Tidak Boleh Dilakukan Saat KeramasKeramas adalah salah satu bentuk perawatan rambut yang rutin dilakukan. Namun metode keramas yang salah malah akan membuat rambut rusak. Berikut yang harus dilakukan dan tidak boleh dilakukan saat sedang keramas, seperti dikutip dari Carefair.com.

Dianjurkan :
  1. Saat keramas, pilihlah shampo yang sesuai dengan keadaan dan kebutuhan rambut. Misalnya untuk rambut berminyak, kering atau rontok. Sehingga shampo tersebut tak hanya berfungsi untuk membersihkan kulit kepala, namun juga menyehatkan rambut.
     
  2. Sisirlah rambut sebelum membasahkannya. Hal ini akan mengurangi rambut kusut usai keramas, dan mencegahnya dari kerontokan saat menyisir.
     
  3. Saat keramas, mulailah menggosok kulit kepala dari dahi ke arah belakang. Pijatan lembut di bagian kepala akan membuat peredaran darah lebih lancar. Rambut pun makin sehat dan subur.

Dilarang :
  1. Jangan menggosok rambut Anda terlalu keras saat keramas. Hal itu bisa mengakibatkan kulit kepala luka dan infeksi. Selain itu, menggosok kulit kepala terlalu kuat akan membuat rambut rontok dan patah.
     
  2. Jangan langsung menaruh shampo di rambut Anda lalu menggosoknya. Hal tersebut akan membuat shampo tidak merata. Shampo yang tidak merata juga sulit dibersihkan, sehingga akan mengendap menjadi kotoran di kulit kepala. Lebih baik taruhlah shampo di tangan Anda terlebih dahulu sebelum menggosokkannya ke rambut.
     
  3. Jangan keramas dengan air yang terlalu panas. Air yang terlalu panas akan merusak lapisan terluar rambut. Rambut akan menjadi kering dan kusam.

Selamat mencoba!

Pilih Shampo Dengan Busa Sedikit


Banyak busa bukan berarti lebih bersih. Shampo yang menghasilkan banyak busa biasanya mengandung banyak formula pelembap yang bisa tertinggal dan mengendap di rambut dan kulit kepala. Akibatnya, rambut jadi lebih cepat kotor dan terasa berminyak.


 

 

Keramas? Jangan bungkus dengan handuk!

Membungkus rambut kamu dengan handuk setelah mandi memang akan membuatnya cepat kering. Tapi permukaan kasar handuk akan bergesekan dengan kutikel rambut, dan akibatnya rambut jadi mencuat kesana kemari. Cara paling benar adalah memeras lembut rambut untuk membuang air keramas, lalu biarkan terkena angin selama 10 menit sebelum dikeringkan dengan hair dryer


Rambut Lebih Berkilau

Meskipun kamu sedang keramas dengan air hangat, usahakan membilas rambut dengan air dingin sebelum kamu keluar dari kamar mandi. Air dingin akan menutup kutikel dan membuat rambut Anda terlihat lebih berkilau